Gembong Begal Asal Jabung Lampung Timur Ditembak Mati

BANDARLAMPUNG (2/8/2023) – Seorang tersangka begal asal Jabung ditembak mati tim gabungan Tekab 308 Polda Lampung dan Polres Lampung Selatan di Simpang Pugung, Lampung Timur, Rabu dini hari 2 Agustus 2023 pukul 03.00 WIB.

Nyawa tersangka berinisial YE alias Yus, 37 tahun, melayang dalam perjalanan dari Lampung Timur menuju Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung. Jenazah dilakukan proses autopsi.

Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung AKBP Hamid Andri Soemantri mengekspos kronologi upaya penangkapan hingga tersangka menembak patroli gabungan lebih dahulu. Pelaku menyalip dengan motor Supra X 125 BE 4124 NJ di wilayah Candipuro.

Polisi mengejar hingga mengenali YE sebagai begal licin. Di luar dugaan, pelaku menembaki polisi dua kali. Petugas balik melepaskan tembakan peringatan tetapi tidak digubris. Kali ini tembakan tegas dan terukur membuat pelaku tersungkur.

AKBP Hamid Andri Soemantri membeberkan latar belakang YE sebagai residivis dua kali keluar masuk penjara dengan kasus sama. Tersangka merupakan buronan empat kabupaten-kota dengan catatan 10 kali pembegalan dan pencurian motor. Pembegalan di Candipuro, Sidomulyo, Sekampung Udik, dan Pasir Sakti.

Kasus terakhir menggasak motor Supra X 125 BE 4124 NJ milik Miftahul Munir, warga Desa Sidorejo, Sekampung Udik. Polisi mengamankan barang bukti senjata api rakitan beserta peluru, dua selongsong peluru bekas, satu set kunci T, dua kunci magnet, dan motor curian.

Miftahul Munir bersyukur dan berterima kasih kepada Polda Lampung beserta jajaran karena mendapatkan kembali kendaraannya. Motor Supra X 125 BE 4124 NJ diketahui hilang usai subuh. Kendaraan terparkir di garasi dengan posisi di depan mobil.

@lampungtelevisi.com
Video dan artikel* ini bersumber langsung dari youtube dan kami share di website Lamsel.comLampung SelatanLamsel

Pos terkait

Tinggalkan Balasan